HONDA PGM – FI, SATU TEKNOLOGI 8 KELEBIHAN


Di Tahun 2012 ini, kabar tentang lahirnya motor yang berteknologi Injeksi begitu santer terdengar, baik itu di dunia online maupun di dunia offline, konon katanya motor yang menganut sistem dan teknologi ini akan jauh lebih hemat serta ramah lingkungan dibandingkan generasi sebelumnya yang memanfaatkan karburator.
Penasaran dengan beragam kelebihan yang diceritakan, saya kemudian mencari infonya di internet, hasilnya pencarian selalu berakhir pada motor keluaran Honda, “ Luar Biasa!” Apakah ini artinya baru Honda saja yang menerapkan sistem ini pada produknya…? Jika benar dua jempol saya acungkan untuk Honda. “Viva Honda!
Honda, Sang Leader, Sang Legenda
Tampilnya Honda sebagai penguasa industri motor di Indonesia sekarang bagi saya bukanlah hal yang baru, karena pada zaman dahulu popularitas Honda sudah besar, saya ingat betul sewaktu saya masih kecil merk Honda sudah menjadi sebutan untuk setiap motor yang Ada sekalipun merk aslinya bukan Honda.
 saking melekatnya imej Honda saat itu dengan masyarakat, banyak orang yang merasa belum puas dengan status sosialnya di masyarakat kalau belum punya motor Honda. Inilah salah satu bukti yang menunjukkan betapa berpengaruhnya motor Honda dalam kehidupan bermasyarakat Indonesia.
Lalu apakah yang membuat Honda begitu digandrungi oleh semua orang?
Saya rasa jawabnya mungkin ada pada semangat Inovasi yang ditunjukkan oleh Honda, salah satunya jargon yang menunjukkan hal itu adalah “Sepeda Motor Injeksi Irit Harga Terbaik Cuma Honda” . Demi memberikan kepuasan kepada para konsumennya Honda terus – menerus tanpa henti berusaha menyempurnakan produk andalannya, hasilnya kini teknologi Honda telah diakui di seluruh dunia. Bukti lain yang memperlihatkan komitmen semangat inovasi Honda adalah dengan tampilnya Honda sebagai pelopor kendaraan roda dua yang ekonomis ( irit bahan bakar).
sumber : HONDA%20PGM%20%E2%80%93%20FI,%20SATU%20TEKNOLOGI%208%20KELEBIHAN%20_%20Sarana%20Berbagi.htm

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 komentar:

Posting Komentar